Selasa, 02 November 2010

02 November 2010 | On 13.11 | Ada

Komunikasi Antarlini Terus Diasah

Pelatih Persijap, Suimin Diharja menyatakan, masih mengasah jalinan antarlini timnya. Bagaimana tiap-tiap lini bisa saling menunjang pada saat menyerang dan bertahan, menurutnya, masih perlu ditingkatkan. Sampai saat meraih kemenangan atas Persiwa, masalah ini masih kerap muncul. Karena itu, kata dia, pihaknya akan terus membenahinya, dan akan dilihat pada saat menjalani pertandingan uji coba.

”Dalam uji coba ini saya ingin ada hal-hal yang bisa dicapai oleh para pemain. Meski sudah berhasil menang, tim ini masih perlu banyak peningkatan. Jadi saya rasa semua memang harus jelas di sini,” ujar Suimin, Senin (1/11).

Selanjutnya, Suimin juga menyatakan, gembira dengan motivasi para pemainnya yang mulai terlihat menggelora. Mereka bisa mendapatkan kegembiraan selepas berhasil meraih kemenangan pertama mereka. Namun demikian, pihaknya berharap, hal itu tidak menimbulkan rasa puas diri pada mereka.

Kompetisi, katanya, masih panjang, dan memerlukan banyak kerja keras. Para pemain tidak boleh juga merasa terlalu tersanjung dengan penilaian-penilaian dari beberapa pihak yang menyatakan tim ini sudah mulai mendapatkan karakter bermainnya. Semua yang telah terjadi, lanjutnya, harus bisa dijadikan sebagai motivasi yang tidak ada habisnya untuk bisa meraih yang lebih baik.

”Sepekan ini saya kira tidak ada waktu untuk para pemain dan tim ini untuk berleha-leha. Kerja keras harus tetap dilakukan. Kesempatan cukup panjang ini akan kami manfaatkan untuk ”menghajar” mereka dengan latihan-latihan keras. Mudah-mudahan hasilnya bisa terlihat saat menjamu Persisam (Samarinda),” tandas Suimin kembali.

Momentum Kebangkitan
Sementara itu, Wakil Sekretaris Tim Persijap, Nurjamil menyatakan, masa jeda pertandingan yang dialami Persijap harus bisa dimanfaatkan dengan maksimal.

Menurutnya, dalam pertandinganpertandingan ke depan, para pemain Persijap harus bisa bermain lebih bagus lagi. Karakter permainan yang sudah mulai terlihat harus bisa ditingkatkan. Selain itu semangat bertanding para pemain diharapkan bisa terus muncul dalam setiap pertandingan. Hal ini menjadi bagian penting bagi perjuangan mereka di lapangan.

Momentum kebangkitan Persijap sejak mengalahkan Persisam, menurutnya, perlu terus dipertahankan. Hasil tersebut harus bisa dilanjutkan dalam pertandinganpertandingan selanjutnya.

”Kami kira, tim ini sudah mulai bergerak seperti yang diharapkan. Namun demikian kami juga tetap berharap kondisi ini bisa terus dipertahankan. Artinya kemenangan yang sudah bisa diraih harus bisa dilanjutkan dengan hasil-hasil bagus pada pertandingan selanjutnya,” tutur Nurjamil, Senin (1/11) petang. (dis-did/wawasandigital)

About the Author

I'm Dilipkumar, the founder of Wordpresstoblogger.info. This blogger Template was made by me, if you like it Subscribe to Our Feed and Follow Me on Twitter Wptoblogger

    Other Recommended Posts

  • sport

0 komentar:

Posting Komentar

 
back to top