we love jepara & persijap Di tengah masa jeda, pelatih Persijap Suimin Diharja memberi perhatian serius kepada posisi kiper. Pasalnya, cedera engkel kaki kanan penjaga gawang M Yasir kembali kambuh dalam latihan Selasa pagi.
Kiper kelahiran Medan itu divonis absen pada saat Laskar Kalinyamat menjamu Persisam Samarinda pada 10 November mendatang. ”Kami tinggal berharap kepada Danang Wihatmoko,” kata Suimin.
Memang masih ada kiper Abdul Latif Normawan yang bugar, tapi dia masih butuh banyak jam terbang. Menurut Suimin, jika Danang mengalami problem, Latif akan mendapat kepercayaan tinggi. Penjaga gawang muda itu juga juga berlatih serius.
Yasir cedera saat Persijap dijamu Persema Malang di Stadion Gajayana, 13 Oktober. Dia hanya bisa tampil 32 menit sebelum digantikan Danang.
Yasir terus menjalani terapi setelah sempat dirawat di RSU Kartini Jepara dan Rumah Sakit dokter Kariadi Semarang. Hasil pemeriksaan menemukan urat di bagian engkelnya sobek.
”Di dua rumah sakit itu, saya diberitahu cedera akan pulih maksimal satu bulan. Dalam masa pemulihan, saya menjalani terapi dan berlatih ringan,” ujar Yasir.
Pada latihan Selasa, dia kembali tersungkur setelah berlatih menyelamatkan gawang dalam sebuah simulasi. Sebelum kambuh, cedera itu sebenarnya sudah membaik.
Tak Sabar
Mantan kiper Persija Jakarta itu tak sabar merumput kembali. Dia belum pernah cedera dengan masa pemulihan sepanjang sekarang. Saat masih membela Persija dan Arema Malang, Yasir pernah cedera lutut. Hanya butuh waktu kurang dari sepekan untuk pulih.
Di sisi lain, Danang masih belum pulih total dari cedera lutut yang dideritanya musim lalu. ”Penampilannya terus membaik, tapi Danang belum pulih betul,” jelas pelatih kiper Arifyanto.
Belakangan muncul tawaran dari Persitara Jakarta Utara yang siap meminjamkan kiper Fauzi Toldo. Tawaran itu belum disikapi serius oleh manajemen Persijap, termasuk tawaran amunisi lain.
Pemain lain yang masih bergulat dengan cedera adalah Catur Rintang dan Xavi. Xavi cedera hamstring saat kompetisi akan bergulir. Saat sudah fit dalam tiga pekan terakhir, cederanya kembali kambuh.
Pengurus kelompok suporter Jetman Sulton Alfarisi menyatakan, wacana penambahan pemain perlu segera disikapi jika memungkinkan dan tersedia anggaran. ”Di semua posisi ada kelemahan. Pembenahan yang dilakukan pelatih baru saat ini sangat baik, tetapi Persijap masih butuh personel baru,” tuturnya. (H15-65/SM)
Kamis, 04 November 2010
About the Author
I'm Dilipkumar, the founder of Wordpresstoblogger.info. This blogger Template was made by me, if you like it
Subscribe to Our Feed and Follow Me on Twitter
Wptoblogger
- sport
0 komentar:
Posting Komentar