Quote:
Quote:
Quote:
Ini nih makanan yang slalu dikangenin dan dicari-cari orang Indonesia di luar negeri sana. Semua orang Indonesia pasti tau dan pernah makan ni makanan, jadi agan jangan ngaku orang Indonesia kalo belom pernah makan makanan ini, |
Quote:
Spoiler for :
Nasi Goreng
Nasi goreng dikenal sebagai masakan nasional Indonesia. Dari sekian banyak hidangan dalam khazanah Masakan Indonesia, hanya sedikit yang dapat dianggap sebagai makanan nasional sejati. Masakan nasional Indonesia ini tidak mengenal batasan kelas sosial. Nasi goreng dapat dinikmati secara sederhana di warung tepi jalan, gerobak penjaja keliling, hingga restoran dan meja prasmanan dalam pesta.
Spoiler for :
Soto Ayam
Soto Ayam adalah sejenis sup Ayam dengan isi soun soto ayam ini menggunakan bumbu kuyit yang diracik dengan bumbu-bumbu lainnya sehingga aroma kuah ayam bercampur kunyit sangat berasa sekali rasanya.Soto ayam juga bisa dimakan bersama nasi ataupun irisan lontong.Soto ayam merupakan salah satu makanan yang terkenal juga di indonesia,Biasanya soto ayam ini mudah sekali ditemukan,mulai dari tempat makan menengah keatas sampaitempat makan kaki lima.Rasnya yang sanga khas sehingga banyak orag yang menggemari salah satu makanan ini
Spoiler for :
Mie Ayam
Siapa sih yang tidak kenal Mie Ayam? Makanan ini adalah salah satu makanan yang merupakan makanan favorit orang indonesia pasalnya mie ayam sering kita kunjungi di mana-mana.Mie saat ini bisa dikatakan makanan pokok karena banyak orang yang senang mengkonsumsinya.Mie dicampur ayam yang dipotong kecil-kecil debgan bumbu kuning yang khas dan dicampur sayur sawi,biasanya mie ayam di campur dengan bakso ataupun pangsit makannya biasanya menggunakan sumpit.
Spoiler for :
Sate Ayam
Ini dia salah satu makanan favorit orang indonesia.Sate adalah Daging bakar yang ditusuk dengan lidi biasanya yang terkenal di indonesia ada sate ayam sama sate kambing,namun ada juga sate padang yang terkenal banget dengan bumbu padangnya yang terbuat dari bumbu rempah-rempah asli minang banget.Nah kalo sate ayam and sate kambing biasanya di campur dengan bumbu kacang plus acar mentimun dan wortel.Jajanan ini biasanya mudah banget ditemukan di pinggir jalan maupun tempat-tempat makan lainnya.
Spoiler for :
Rendang
Nah ada lagi yang satu ini yaitu Rendang,Daging sapi yang dimasak dengan bumbu-bumbu dan santan kelapa merupakan salah satu makanan yang cukup digemari orang indonesia.Biasanya masakan ini dihidangkan pas hari raya idul fitri bersama dengan ketupat sayur.Masakan rendang ini berasal dari padang.Biasanya measaka rendang ini bisa dicampur dengan kentang kecil,bumbunya bisa dimasak hingga kering ataupun tidak terlalu kering.
Spoiler for :
Bakso
Selain Mie Ayam,Juga terkenal makanan yang sangat menggugah selera yaitu Bakso.Bakso adalah bola daging yang dimasak dicampur dengan terigu dibuat bulat dengan campuran bumbu-bumbu lalu direbus dengan kuah daging yang sebelumnya juga sudah di campur dengan bumbu-bumbu.Bakso ini biasanya disajikan bersama mie kuning dan bihun beserta sayuran.Makanan ini juga bisa di temukan dimana-mana.
Spoiler for :
Nasi Pecel
Pecel adalah makanan khas Indonesia yang terbuat dari rebusan sayuran berupa bayam, tauge, kacang panjang, kemangi, daun turi, krai (sejenis mentimun) atau sayuran lainnya yang dihidangkan dengan disiram sambal pecel. Konsep hidangan pecel mirip dengan hidangan salad dari Eropa. Keduanya sama-sama menggunakan sayuran segar sebagai bahan utama dan menggunakan topping. Perbedaanya adalah, jika salad menggunakan mayonaise sebagai topping, maka pecel menggunakan sambel pecel.
Spoiler for :
Semur Jengkol
Hmmm...Mendengar kata jengkol, mungkin yang tak suka dengan rasa, terutama baunya pasti akan bergidik. Tapi bagi yang suka, jengkol, yang sebagian orang Sumatera menyebutnya 'Kancing Levi's' (karena bulat seperti kancing celana jeans) merupakan sajian masakan yang luar biasa enaknya.
Olahannya, kalau tak direndang ya disemur. Pernah membayangkan bagaimana makanan berbau itu bisa disajikan di hotel bertaraf internasional? Ibis Hotel melakukannya.
Spoiler for :
Tempe - Tahu
-Tempe
Tempe banyak dikonsumsi di Indonesia, tetapi sekarang telah mendunia. Kaum vegetarian di seluruh dunia banyak yang telah menggunakan tempe sebagai pengganti daging. Akibatnya sekarang tempe diproduksi di banyak tempat di dunia, tidak hanya di Indonesia. Berbagai penelitian di sejumlah negara, seperti Jerman, Jepang, dan Amerika Serikat. Indonesia juga sekarang berusaha mengembangkan galur (strain) unggul Rhizopus untuk menghasilkan tempe yang lebih cepat, berkualitas, atau memperbaiki kandungan gizi tempe.
-Tahu
Tahu adalah makanan yang dibuat dari kacang kedelai yang difermentasikan dan diambil sarinya. Berbeda dengan tempe yang asli dari Indonesia, tahu berasal dari Cina, seperti halnya kecap, tauco, bakpau, dan bakso.
0 komentar:
Posting Komentar